Senin, 07 Maret 2011

Seberapa penting kah studi sosial?

Sebelum membahas " seberapa penting studi sosial itu" tentunya kita harus tahu dulu apa pengertian dari studi sosial itu sendiri. arkan informasi yg luas demi kebaikan umum dalam dunia yang saling tergantung.Studi sosial atau ilmu sosial yaitu suatu bidang ilmu yang berusaha mempromosikan kompetensi warga sipil. Denagn tujuan membantu murid, sebagai warga masyarakat demokratis dengan latar belakang kultural yang beragam, untuk membuat keputusan yg rasional dan berdas Dalam sekolah, studi sosial diambil dari ilmu seperti antropologi, ekonomi, geografi, sejarah, hukum, filsafat, ilmu politik , psikologi, agama dan sosiologi.

National Council for the social sciences (2000) mengusulkan 10 tema yang mereka anggap harus ditekankan dalam pelajaran ilmu sosial:
*waktu , kontinuitas, dan perubahan
*orang, tempat dan lingkungan
*perkembangan individual dan identitas
*individu, kelompok dan institusi
*kekuasaan, otoritas dan tata pemerintahan
*produksi, konsumsi dan distribusi
*sains,teknologi, dan masyarakat
*koneksi global
*cita-citaa dan praktik kewarganegaran
*kultur

Salah satu pendekatan konstruktivis untuk mengajarkan studi sosial yang dibuat oleh Teacher's Curriculum Institute (2001)menggunakan strategi pengajaran untuk membantu murid "merasakan" sejarah . Strategi tersebut adalah :
*Pengajaran interaktif dengan menggunakan slide
Disini guru tidak lagi memegang peran utama. Murid harus berpartisipasi aktif. Murid melihat, menyentuh, menginterpretasikan dan memikirkan gambar-gambar yang terpampang di slide. Saat guru sedang mengajukan pertanyaan, murid akan mencatat.

*Pencipta keahlian studi sosial
Murid duduk berpasangan untuk melengkapi tugas-tugas seperti pemetaan geografis, menganalisis kartun politik, dan menggambar tren perekonomian
*Menulis untuk pemahaman
Murid di tantang untuk menulis demi suatu tujuan
*Kelompok respons
Disini dilakukan diskusi kelas tentang topik-topik kontroversial. Murid duduk dalam kelompok keciluntuk melihat slide yang menampilkan serangkaian kejadian historis dan merespon pertanyaan - pertanyaan kritis yang berkaitan dengan slide tersebut

Pendekatan konstruktivis untuk studi sosial juga menekankan arti penting dari pemikiran kritis terhadap nilai-nilai. Jadi, studi sosial ini sangat berrmanfaat dan juga penting

Thx^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar